Menjadi Bebas Kembali

Aku hanya produk kesepian pada setiap keramaian, kejenuhan dan kehilanganmu
Jika sedang senang mana ada terpikir tentangku
Jika sedang gundah, luapkan saja kepadaku
bagaimana duniamu ?
Aku harus tahu ?
sedang kamu tak perlu tahu dan tak mau tahu
Mana kesukaaan ku, mana inginku
Menjadi Bebas Kembali
Sudah terlalu lelah
Mundur untuk menyerah
Kalau kamu sudah bahagia, kabari aku
Kalau kamu ingin sama bahagia denganku
Ikuti caraku
Aku sudah bosan untuk memaksa
Begitupun kau tak suka dipakasa, katanya ?
Keluh kesahmu menambah bebanku
Sedang yang kumau tak pernah jadi sesuatu
Percayalah aku makin terjebak
Dan bodohnya harus tertatih untuk merangkak
Lepas menjadi bebas kembali

Komentar

Postingan Populer